Tutorial Update Firmware Fargo HDP5000 E-KTP TERBARU – Printer Kartu | ID Card Printer
Friday, 24 March, 2023
Tutorial Update Firmware Fargo HDP5000 E-KTP TERBARU

Update Firmware Fargo HDP5000 E-KTP Agar Bisa Menggunakan Ribbon dan Film dengan Part Number Baru. Firmware dalam bahasa Indonesia sering disebut juga dengan perangkat tegar. Istilah ini mengacu pada perangkat lunak yang disimpan di penyimpanan read-only yang tidak bisa berubah saat tidak dialiri oleh aliran listrik. Firmware terdiri dari program komputer yang menyediakan kontrol low-level untuk sebuah perangkat keras. Artinya, firmware ini seperti tertanam dalam tiap unit perangkat keras, seperti misalnya alat-alat elektronik dan komponen pada komputer. Tanpa adanya firmware dalam perangkat keras, maka sebuah perangkat keras tidak dapat menerima perintah untuk dieksekusi.

Fargo hdp 5000 ektp merupakan salah satu printer kartu yang mempunyai hasil cetak yang terbaik di kelasnya. Printer kartu hdp 5000 ini memerlukan update firmware dalam setiap update di web fargo hid dan fargo workbench. Update firmware juga berfungsi agar proses kinerja printer selalu baik dan tidak ada kendala ketika proses print berjalan, untuk problem yang sering terjadi apabila printer tidak di update firmware biasanya printer mengalami kinerja kurang maksimal seperti card jam,hasil cetak buruk dan ribbon/film tidak terbaca.

Mengacu informasi terbaru dari Fargo HID pusat bahwa part number ribbon dan part number hdp film fargo 5000 ektp di ganti menjadi seri baru. untuk partnumber seri lama yaitu P/N ; 075202 (RIBBON),P/N ; 075203 (HDP FILM) di ganti dengan seri baru P/N ; 075202-056 (RIBBON),P/N ; 075203-0556 (HDP FILM). Perlu di ingat juga, untuk ribbon dan hdp film dengan seri baru ini hanya bisa di gunakan pada printer fargo HDP 5000 EKTP dengan P/N ; 075001 dengan syarat printer harus di update firmware ke versi 5.7.9.

Langsung saja kita masuk ke langkah langkah update firmware fargo hdp 5000 ektp sebagai berikut :

  1. Persiapkan printer fargo hdp 5000 ektp dan perangkat komputer, kemudian download fargo workbench. link download sebagai berikut : http://www.mediafire.com/file/ts0b2nsklp70z7p/hid_fargoworkbench_v3.2.1.13_setup.rar/file . setelah itu install fargo workbench
  2. Setelah selesai install fargo workbench sekarang kita masuk ke start menu => klik devices and printer => klik kanan driver printer fargo hdp 5000 ektp => pilih printing preferences => di menu printing preferences pilih diagnostics, nanti otomatis akan diarahkan ke tampilan menu fargo workbench
  3. Di menu fargo workbench cari printer fargo hdp 5000 ektp yang akan di update firmwarenya.
  4. Kemudian, klik tab update manager. Menu update manager akan menampilkan update firmware dan driver terbaru ,perlu di ingat kita bukan mengupdate driver dan firmware terbaru .tetapi di sini kita akan update firmware ke firmware versi 5.7.9 . untuk firmware versi 5.7.9 bisa di download di link berikut : http://104.197.219.208/Downloads/HDP5000_FW_v5.7.9.zip.
  5. Download firmwarenya, setelah firmware di download langsung ke proses update firmware. Pilih model printer yaitu hdp 5000 => centang printer fargo hdp 5000 yang mau di update firmwarenya => setelah di centang, kita pilih select firmware file dikarenakan update firmware menggunakan file dari yang di download tadi bukan dari fargo workbench => klik begin updating firmware dan tunggu proses update firmware selesai.
  6. Proses update firmware sudah selesai dilakukan

Apabila anda masih bingung atau ada pertanyaan dalam proses update firmware fargo hdp 5000 ektp ke versi firmware 5.7.9 ,silahkan menghubungi technical support kami Melalui WhatsUpp dan Telepon yang akan melayani anda dengan sepenuh hati.

0 Comments

Leave a Comment

Time limit is exhausted. Please reload CAPTCHA.